Di era digital yang serba cepat, tren minuman semakin berkembang pesat dan menghadirkan peluang bisnis menjanjikan. Mulai dari teh premium, coffee-based drinks, sampai minuman sehat yang berbasis herbal dan buah, semuanya mempunyai pasar tersendiri yang loyal. Akan tetapi, tidak semua pebisnis mempunyai modal besar serta kapasitas produksi sendiri sehingga usaha minuman yang ingin dijalankan perlu bekerja sama dengan jasa maklon.
Maklon minuman memang punya peran penting untuk memberi kemudahan bagi brand yang berencana mengembangkan bisnis tanpa harus punya fasilitas produksi dan pabrik sendiri. Lalu apa saja bisnis minuman kekinian yang cocok dikerjakan lewat jasa maklon? Berikut pembahasan selengkapnya!
Kriteria Usaha Minuman Modal Kecil dan Cepat Balik Modal

Untuk memulai usaha minuman dengan modal dan risiko minum tapi mampu berpotensi tinggi, Anda perlu memperhatikan beberapa kriteria berikut:
- Bahan baku mudah didapat dan terjangkau.
- Peralatan tidak terlalu mahal.
- REsep yang dapat distandarisasi (mudah direplikasi).
- Cocok dengan selera dan tren pasar saat ini.
- Margin keuntungan antara 40% sampai 60% dari harga jual.
Contohnya, Anda menjual minuman dengan harga Rp 15.000,00 dan modal per cup kurang lebih Rp 6.000,00. Maka keuntungan per cup dapat mencapai Rp 9.000,00. Dengan penjualan cup sebanyak 30 per hari, Anda dapat meraup Rp 270.000,00 per hari dan dalam waktu satu bulan sudah bisa balik modal dan bahkan cuan besar.
Rekomendasi Usaha Minuman Modal Kecil dengan Keuntungan Menjanjikan

Berikut beberapa contoh ide bisnis minuman 2025 yang dapat Anda coba:
1. Minuman Latte Series (Kopi dan Non-Kopi)
Tren minuman latte sekarang bukan sekadar terbatas untuk kopi susu. Terdapat varian seperti Taro Latte, Matcha Latte, Red Velvet Latte, sampai Hojicha Latte merupakan favorit pada milenial dan Gen Z.
Teksturnya yang creamy berpadu dengan warna estetik serta rasa yang smooth menjadikannya sangat Instagrammable serta cocok untuk produk minuman kekinian. Jika Anda ingin memproduksi secara massal, tentunya jasa maklon akan membantu Anda dalam meracik powder latte yang nanti tinggal diseduh, sehingga penyajiannya pun akan jauh lebih praktis.
2. Minuman Boba & Jelly Topping
Minuman dengan boba sebagai topping masih mempunyai tempat tersendiri di hati para konsumen Indonesia. sekarang hadir beragam inovasi boba seperti Popping Boba dengan rasa buah, Crystal Boba, sampai Jelly Topping yang berbentuk unik.
Brand bisa berkreasi dengan beragam base, misalnya teh buah, teh susu, sampai kopi. Melalui jasa maklon, seluruh bahan seperti topping boba, powder minuman, sampai sirup flavoring akan diproduksi sesuai dengan standar dan regulasi yang berlaku. Untuk hasilnya sudah tentu berkualitas, apalagi jika yang Anda pilih adalah jasa maklon Bagusfood.
3. Yakult Series & Probiotic Drink
Kesadaran masyarakat terhadap pentingnya kesehatan menjadikan banyak usaha minuman dengan produk probiotik seperti Kefir-Based Drinks atau Yakult Mix kian digemari. Perpaduan antara kesegaran antara rasa dan manfaat kesehatan di dalamnya menjadikan minuman tersebut cocok untuk Anda jual di berbagai platform, khususnya online delivery. Untuk bisnis skala besar, Anda bisa memanfaatkan jasa maklon yang nanti akan membuat cairan probiotik base atau powder yang siap untuk Anda padukan dengan perisa buah maupun sirup tertentu.
4. Minuman Cokelat Belgia Premium
Minuman cokelat memang tidak akan pernah lekang oleh waktu. Namun sekarang konsumen cenderung mencari minuman yang lebih premium. Misalnya minuman cokelat Belgia, Dark Chocolate 70% Cocoa, maupun cokelat single origin.
Brand yang ingin hadir secara eksklusif dapat bekerja sama dengan maklon di dalam pembuatan chocolate powder blend yang tentunya disesuaikan dengan karakter produknya. Hasilnya nanti berupa produk yang bold, creamy, atau pahit intens.
5. Teh Buah dengan Kolagen dan Vitamin
Ini merupakan produk yang saat ini sedang tren, terutama di kalangan wanita muda. Teh buah dengan kolagen, infused vitamin C, atau serat (fiber) mampu menghadirkan daya tarik karena bukan sekadar menyegarkan melainkan menyehatkan.
Varian seperti Peach Oolong + Vitamin, Lemon Tea Collagen, maupun Strawberry Tea + Fiber cocok dijadikan produk maklon, baik berbentuk cair atau bubuk. Nanti tugas jasa maklon adalah membantu dalam meracik formula sehingga tetap lezat meskipun di dalamnya memiliki kandungan bahan aktif kesehatan.
Baca Juga : Ingin Bikin Produk Usaha Tanpa Ribet? Jasa Maklon Adalah Solusinya
6. Minuman Serbuk Rempah Kekinian (Jamu Modern)
Pasar urban sudah mulai memperhatikan kembali minuman yang berbasis rempah seperti jamu. Akan tetapi kemasannya cenderung dibuat lebih modern dan rasanya pun juga ada peningkatan. Beberapa contoh produk yang populer yaitu Temulawak Latte, Kunyit Asam Sparkling, atau Sereh Lemen Tea. Jika target pasar Anda adalah orang-orang yang memang concern terhadap kesehatan serta gaya hidup natural, ini merupakan produk yang sangat cocok untuk Anda kembangkan sebagai sebuah bisnis.
Sementara jika Anda ingin bekerja sama dengan maklon, nanti pihak maklon yang menghadirkan produk serbuk instan. Jadi konsumen tinggal menyeduhnya dengan air dingin atau air panas.
7. Cheese Cream Series
Lalu ada minuman yang diberi tambahan topping berupa cheese foam atau cream cheese kocok yang sempat viral serta masih memiliki pasar loyal. Varian berupa Choco Cheese Drink, Matcha Cheese Latte, atau Mango Cheese Tea begitu disukai karena menawarkan sesuatu yang unik dan creamy.
Di sini jasa maklon akan membantu dalam membuat formulasi powder cheese topping yang tahan lama. Produk tersebut juga mudah untuk digunakan semua cabang mitra bisnis Anda.
8. Minuman Plant-Based (Susu Nabati)
Tren gaya hidup vegan serta lactose-free turut melahirkan produk minuman yang berbasis susu nabati seperti almond milk, oat milk, atau soy milk. Dipadukan dengan teh, kopi, atau rasa buah, produk ini akan menjadi solusi minuman sehat dan ramah lingkungan. Untuk brand yang ingin tampil beda dengan menjadi pelopor minuman modern dan menyehatkan, tentu opsi tersebut bisa menjadi langkah yang tepat.
9. Minuman Bubble Sparkling
Minuman berkarbonasi ringan dikombinasikan dengan sirup buah serta topping boba maupun jelly telah menjadi primadona di banyak festival makanan serta bazar anak muda. Yuzu Fitzz, Sparkling Mango, atau Strawberry Soda Milk merupakan beberapa contoh hidangan yang kerap viral di media sosial.
Minuman tersebut dapat dimaklon dengan format powder fitzz. Jadi nanti tinggal menambahkan air soda biasa untuk mendapatkan sajaian praktis.
10. Cold Brew Coffee Concentrate
Bagi pecinta kopi, Cold Brew Coffee adalah minuman yang memiliki tempat eksklusif. Minuman ini dikemas di dalam botol kaca maupun pouch siap minum yang sangat digemari karena praktis tapi tetap nikmat.
Dengan maklon, Anda dapat memproduksi concentrate cold brew dari beragam origin kopi (Toraja, Sumatera, Gayo, dan lain-lain) dengan standar higienis serta stabilitas rasa yang konsisten. Bahkan dapat dimodifikasi dengan susu almod, gula aren cair, maupun perisa hazelnut.
Ingin Memulai Usaha Tanpa Ribet? Bagusfood Solusinya!

Sekarang Anda tidak perlu bingung mencari bahan baku untuk ide bisnis minuman Anda. Anda bisa langsung menghubungi admin Bagus Food via whatsapp. Di sana sudah tersedia banyak bubuk minuman premium, kemasan cup estetik, dan topping kekinian yang semuanya siap pakai.
Produk dari Bagusfood sangat cocok untuk Anda yang baru meulai maupun ingin mengembangkan bisnis. Dukungan tim profesional serta pengiriman cepat ke seluruh Indonesia, membuat usaha minuman Anda lebih mudah, hemat, dan tentunya untung besar. Yuk, mulai langkah sukses Anda bersama Bagusfood sekarang juga!